0

Hotel Transylvania



Produksi : Columbia Pictures
Produser : Michelle Murdocca
Sutradara : Genndy Tartakovsky
Skenario : Peter Baynham , Robert Smigel
Cerita oleh : Todd Durham , Daniel Hageman , Kevin Hageman
Editing : Catherine Apple
Pengisi Suara : Adam Sandler , Selena Gomez , Andy Samberg , Kevin James , Fran Drescher , Jon Lovitz , Cee Lo Green , Steve Buscemi
Musik : Mark Mothersbaugh
Tanggal Tayang : 23 November 2012
Negara : United States







Film ini menceritakan kisah Dracula, pemilik Hotel Transylvania, di mana monster dunia dapat beristirahat dari peradaban manusia. Dracula mengundang beberapa monster yang paling terkenal, termasuk rakasa Frankenstein, Mummy, keluarga Werewolf, dan Invisible Man, untuk merayakan ulang tahun 118 dari putrinya Mavis. Ketika hotel ini tiba-tiba dikunjungi oleh wisatawan 21-tahun biasa bernama Jonathan, Dracula harus melindungi Mavis jatuh cinta dengan dia sebelum terlambat.

SINOPSIS 

Dracula (disuarakan oleh Adam Sandler) adalah pemilik dan pencipta Hotel Transylvania, sebuah resor bintang lima di mana monster dunia bisa aman dari peradaban manusia. Dracula mengundang beberapa monster yang paling terkenal seperti Rakasa Frankenstein (Kevin James) dan istrinya Eunice (Fran Drescher), Murray Mummy (Cee Lo Green), Wayne dan Werewolf Wanda (Steve Buscemi dan Molly Shannon), Griffin The Invisible Man ( David Spade), Bigfoot, Steve Blob, dan monster lain untuk merayakan ulang tahun 118 dari putrinya Mavis (disuarakan oleh Selena Gomez). Namun, Mavis lebih memilih untuk menjelajahi dunia luar dengan izin ayahnya, namun desa ia mengarahkan dia untuk sebenarnya merupakan penipuan yang rumit untuk meyakinkan dirinya dari ancaman manusia cukup untuk membujuk kembali.
Namun kehadiran seorang turis, Jonathan (Andy Samberg), membuat Dracula harus melindungi dan mencegah Mavis jatuh cinta pada Jonathan.

TRAILER : 


 

0

BIDADARI BIDADARI SURGA


Produksi : Starvision Plus
Produser : Chand Parwez Servia
Sutradara : Sony Gaokasak
Pemain : Nirina Zubir , Nadine Chandrawinata , Nino Fernandez , Rizky Hanggono , Henidar Amroe , Chantiq Schagerl , Mike Lewis , Eriska Raenisa , Gary Iskak , Astri Nurdin , Piet Pagau
Berdasarkan novel "BIDADARI-BIDADARI SURGA" karya "Tere Liye"
Tanggal Rilis : 6 Desember 2012
Negara : Indonesia
Jenis Film : Drama





SINOPSIS

"Bidadari-Bidadari Surga" menceritakan kisah seorang Laysa, kakak tertua dari empat orang adiknya, Dalimunthe, Ikanauri, Wibisana, dan Yashinta. Ia rela bekerja keras membanting tulang dan meninggalkan masa kanak-kanaknya demi kebaikan keempat adiknya tersebut. Bahkan ia rela menukarkan nyawanya untuk keselamatan adiknya. Sempat ketika sang adik bungsunya bernama Yashinta sakit, ia pun rela berlari menerjang hujan lebat tanpa payung dan jas hujan untuk menyelamatkan adiknya.

0

Jamie Foxx Perankan tokoh "electro" dalam The Amazing Spiderman 2


Setelah menghadapi monster kadal hijau Lizard di film pertamanya, di film kedua “The Amazing Spider-Man” ternyata Spidey akan menghadapi musuh baru lagi.

Musuh baru itu adalah penjahat berkekuatan super listrik dan petir bernama Electro.

Aktor pemeran Electro pun sudah terpilih. Ia adalah aktor kulit hitam yang dikenal dalam film Miami Vice, Dreamgirls, dan yang akan datang Django Unchained.

Semakin menguatkan kabar ini, Foxx dalam akun twitter pribadinya juga telah mengatakan hal serupa, namun masih secara eksplisit.
” Menggunakan kostum Electro pada pesta Halloween semalam. Kostumnya terasa sangat pas,” – @iamjamiefoxx
Electro adalah alter-ego dari Max Dillon, musuh dari Spider-Man yang mendapatkan kekuatan dahsyat untuk mengontrol listrik di sekitanrnya setelah tersambar petir.

Jika Anda jeli memperhatikan, karakter Elecro sesungguhnya telah dimunculkan di ending film “The Amazing Spider-Man”.

Ia ditampilkan sedang berbicara bersama dengan Dr. Curt Connors (Lizard) mengenai rahasia Peter Parker dan orangtua nya sesungguhnya. Adegan tersebut diselingi oleh suara sambaran petir yang seperti memberikan petunjuk bahwa Electro lah yang akan dihadapi oleh Spider-Man di film keduanya.
Andrew Garfield dan Emma Stone akan kembali memerankan Peter Parker dan Gwen Stacy di film keduanya kelak.

 Serta tak ketinggalan karakter Mary Jane yang dimunculkan kembali dan akan diperankan oleh Shailene Woodley.
0

5 cm


Produksi : RAM Soraya
Produser : Sunil Soraya
Sutradara : Rizal Mantovani
Pemain : Herjunot Ali , Pevita Pearce , Fedi Nuril , Denny Sumargo , Igor Saykoji , Raline Shah
Skenario : Donny Dhirgantoro
Berdasarkan Novel : "5cm" karya : Donny Dhirgantoro
Jenis Film : Drama
Negara : Indonesia
Tanggal Rilis : 12 Desember 2012







SINOPSIS

Genta, Arial, Zafran, Riani dan Ian adalah lima remaja yang telah menjalin persahabatan belasan tahun lamanya. Suatu hari mereka berlima merasa “jenuh” dengan persahabatan mereka dan akhirnya kelimanya memutuskan untuk berpisah, tidak saling berkomunikasi satu sama lain selama tiga bulan lamanya.
Selama tiga bulan berpisah penuh kerinduan, banyak yang terjadi dalam kehidupan mereka berlima, sesuatu yang mengubah diri mereka masing-masing untuk lebih baik dalam menjalani kehidupan. Setelah tiga bulan berselang mereka berlimapun bertemu kembali dan merayakan pertemuan mereka dengan sebuah perjalanan penuh impian dan tantangan. Sebuah perjalanan hati demi mengibarkan sang saka merah putih di puncak tertinggi Jawa pada tanggal 17 Agustus. Sebuah perjalanan penuh perjuangan yang membuat mereka semakin mencintai Indonesia.

BEBERAPA ADEGAN FILM "5CM"




TRAILER : 



0

Sky Fall Film Terlaris dalam sejarah perfilman Inggris


Baru sekitar satu minggu ditayangkan di Inggris, film ke-23 James Bond sudah berhasil mencetak rekor box office yang fantastis.

Fimnya telah menjadi film dengan perolehan penghasilan terlaris sepanjang sejarah di Inggris.

Dengan penghasilan satu pekan senilai $85.8 Juta, Film yang masih dibintangi oleh Daniel Craig ini sudah resmi menggeser posisi The Dark Knight Rises dan juga film kebanggan Inggris lainnya yakni “Harry Potter and the Deathly Hallows Part 2” yang sebelumnya memegang rekor terlaris ini.

Hasil tersebut baru pemutarannya di Inggris saja, sedangkan jika digabungkan dengan penayangannya dari seluruh dunia, filmnya sudah mengumpulkan total $287 Juta dalam waktu kurang dari 2 pekan.
Pendapatan sebesar itu belum ditambah dengan penayangannya di Amerika yang baru akan mulai ditayangkan pada 9 November 2012 mendatang.

Filmnya bahkan juga telah menjadi film James Bond terlaris yang pernah dibuat dan disebut-sebut juga sebagai film James Bond terbaik dari keseluruhan seri-nya.

Menurut BoxOfficeMojo, Tak hanya di Inggris, filmnya juga saat ini menjadi yang terlaris di Jerman, Italia, Spanyol, Swiss, Belanda, Austria, Malaysia, Taiwan, Filipina, Thailand, dan bahkan juga di Indonesia.
 Skyfall mengisahkan tentang loyalitas seorang Bond (Daniel Craig) terhadap M (Judi Dench) sedang diuji ketika masa lalu dari M kembali menghantuinya. Saat ‘Mi6‘ sedang berada dibawah serangan, 007 kemudian harus melacak dan menyelesaikan ancaman tersebut, tidak peduli bagaimanapun konsekuensi yang akan diterimanya.”
0

Mark Wahlberg Gantikan Shia Labeouf di Transformers 4


Rumor yang ramai beredar selama seminggu belakangan ini tentang Mark Wahlberg yang akan menjadi bintang Transformers 4 kini menemui kepastian.
Setelah sebelumnya melakukan konfirmasi mengenai kemungkinan tersebut di website pribadinya, Michael Bay kini resmi mengeluarkan pernyataan untuk pers mengenai hal ini.
” Dia adalah aktor yang luar biasa. Kami sudah kerjasama di film “Pain and Gain” dan Aku sangat bersemangat untuk bekerjasama dengannya lagi. Aktor sekelas dia adalah orang yang sempurna untuk kembali menguatkan seri Transformers,”
Mark Wahlberg memang menggantikan Shia Labeouf sebagai bintang utama Transformers. Namun Ia tak akan memerankan Sam Witwicky seperti Shia, melainkan karakter baru.
Syutingnya akan dimulai pada musim semi (sekitar bulan maret) tahun depan. Filmnya diperkirakan sudah siap dinikmati di bioskop pada tahun 2014 mendatang.
Selain Mark Wahlberg, belum diumumkan lagi siapa bintang lain yang akan bergabung dalam film keempatnya ini nanti. Kemungkinan saat ini Bay juga sedang melakukan pencarian untuk pemeran wanita yang akan menjadi lawan main Wahlberg di film ini.

Jika melihat kecenderungan film Transformers, pemeran wanita baru ini pastilah akan se-seksi Megan Fox atau Rosie Huntington Whiteley.
Selain megumumkan Mark Wahlberg bintangi Transformers 4, Bay juga sekaligus merilis logo baru Transformers 4. Logo-nya mirip dengan logo Transformers yang sduah dikenal selama ini, hanya saja ditambahkan angka 4 di setengah sisi-nya.

Berikut Gambar Logonya :

0

Habibie & Ainun



Produksi : MD Pictures
Produser : Dhamoo Punjabi , Manoj Punjabi
Sutradara : Faozan Rizal
Pemain : Reza Rahardian , Bunga Citra Lestari , Tio Pakusadewo , Ratna Riantiarno , Mike Lucock , And Vita Mariana
Jenis Film : Drama
Studio : MD Pictures
Tanggal Rilis : 20 Desember 2012
Negara :Indonesia






SINOPSIS

Ini adalah kisah tentang apa yang terjadi bila kau menemukan belahan hatimu. Kisah tentang cinta pertama dan cinta terakhir. Kisah tentang Presiden ketiga Indonesia, B.J. Habibie dan ibu negara Ainun Habibie. Rudy Habibie seorang jenius ahli pesawat terbang yang punya mimpi besar: berbakti kepada bangsa Indonesia dengan membuat truk terbang untuk menyatukan Indonesia. Sedangkan Ainun adalah seorang dokter muda cerdas yang dengan jalur karir terbuka lebar untuknya.
Pada tahun 1962, dua kawan SMP ini bertemu lagi di Bandung. Habibie jatuh cinta seketika pada Ainun yang baginya semanis gula. Tapi Ainun, dia tak hanya jatuh cinta, dia iman pada visi dan mimpi Habibie. Mereka menikah dan terbang ke Jerman.
Punya mimpi tak akan pernah mudah. Habibie dan Ainun tahu itu. Cinta mereka terbangun dalam perjalanan mewujudkan mimpi. Dinginnya salju Jerman, pengorbanan, rasa sakit, kesendirian serta godaan harta dan kuasa saat mereka kembali ke Indonesia mengiringi perjalanan dua hidup menjadi satu.
Bagi Habibie, Ainun adalah segalanya. Ainun adalah mata untuk melihat hidupnya. Bagi Ainun, Habibie adalah segalanya, pengisi kasih dalam hidupnya.                                                                             


TRAILER :




0

HelloGoodbye


Produksi : Falcon Pictures
Produser : Frederica
Sutradara : Titien Wattimena
Pemain : Atiqah Hasiholan , Rio Dewanto , Sapto Soetarjo , Kenes Andari ,  Verdi Solaiman , Khiva Iskak , Eru ( korean singer)
Durasi : 100 menit
Jenis Film : Drama 
Tanggal tayang : 29 November 2012








SINOPSIS

Film Hello Goodbye bercerita tentang Indah (Atiqah Hasiholan), yang bekerja di cabang KBRI di Busan, Korea Selatan dan suatu hari bertemu dengan pelaut asal Indonesia juga, bernama Abi (Rio Dewanto) Abi mengalami serangan jantung dan Indahlah kemudian yang ditugaskan kantornya untuk bertanggung jawab atas Abi Bukanlah hal yang mudah bagi seorang Indah untuk mengutamakan kepentingan orang lain di atas kepentingannya sendiri. Namun ia berusaha keras. Sama seperti Abi yang juga berusaha keras menerima keberadaan Indah. Indah dengan segala ambisinya, berhadapan dengan Abi yang menyerahkan dirinya kemanapun kapal pergi. Indah mengajarkan Abi tentang pentingnya sebuah tujuan. Abi mengajarkan Indah tentang pentingnya sebuah perjalanan.
Film Hello Goodbye mengambil setting seluruhnya di Korea, dimana keindahan muncul di setiap gambarnya sebagai pendukung indahnya hubungan dua karakter yang berbeda di situ


"Film ini terpilih dari 2200 film, 11 dari Indonesia. Terpilih sebagai official selection BIFF. Pemeran utamanya nanti diundang ke red carpet 4 Oktober. Tanggal 9 dan 12 pemutaran film di sana. Film ini juga jadi bagian dari program A Window To Asian Cinema. Ini adalah karya pembuat film dari asia yang dianggap bagus dan punya gaya sendiri," ucap Frederica sang produser


 Titien Wattimena sebagai sutradara dan penulis skenario sedikit membeberkan kisah dalam film ini. "Ceritanya tentang pertemuan perempuan dan laki-laki Indonesia di tempat yang jauh dari Indonesia. Mereka bersama, ujungnya ada perpisahan tapi gak jadi surprise, sesuatu yang tiba-tiba, karena dari awal mereka tahu akan berpisah. Ini cara mereka ngisi hari-hari menuju perpisahan dengan cara yang indah," tutur Titien.



Diakui oleh Titien, bahwa festival film di Busan ini adalah target utama untuk menuju festival luar lainnya. Karena menurutnya, BIFF adalah gerbang dari sebuah film untuk dilirik oleh festival lainnya.
"Sejak dibuat dan selesai editing, emang sasaran utama ke sana. Itu terbesar di Asia dan gerbang buat masuk ke festival festival lain di luar asia. Dari situ mudah-mudahan enak diterima di festival-festival luar," tukas Titien.

TRAILER : 




 
Copyright © Movie's "ON"