Anne Hathaway Tertekan Perankan Catwoman





Dipercaya memerankan karakter sebagai Catwoman di film The Dark Knight Rises, ternyata tidak seindah yang dibayangkan oleh Anne Hathaway. Aktris cantik kelahiran 12 November 1982 ini mengaku mengalami banyak tekanan, terutama yang berkaitan dengan urusan stamina dalam menjalankan berbagai adegan laga di film tersebut.

Bintang film The Devil Wears Prada (2006) ini bahkan sempat jatuh sakit di awal proses syuting The Dark Knight Rises karena baru menyadari kalau dirinya adalah musuh wanita pertama Batman di proyek trilogi sutradara Christopher Nolan.

"Saya tidak menyadari kalau saya yang pertama dan sempat merasakan mual ketika akan memulai proses syutingnya. Untuk peran Catwoman saya akui banyak sekali tekanan yang saya dapatkan terutama dalam hal stamina," ujar Anne Hathaway yang dikutip dari Showbizspy

Meskipun selalu menjalankan pola hidup sehat dan rajin olahraga, bagi Anne Hathaway hal itu masih kurang untuk memerankan karakter Catwoman yang terbiasa berkelahi dengan campuran jurus-jurus beladiri.

"Selama ini, saya pikir saya sudah sangat siap untuk memerankan Catwoman karena selalu menjalankan pola hidup sehat dan rajin berolahraga di ruangan fitnes. Tapi hal itu ternyata berubah menjadi sangat sulit karena bagi karakter Catwoman, rutinitas semacam ini adalah sesuatu yang biasa-biasa saja," pungkas Anne.

"Oleh sebab itu, saya mulai meningkatkan kualitas fisik yang saya miliki selama ini. Untungnya saya dilatih oleh stuntwoman yang luar biasa sehingga berhasil membawa karakter Catwoman ke tingkatan yang lebih tinggi lagi. Saya sudah banyak melakukan berbagai macam tendangan dan saya pikir itu semua adalah seni bela diri campuran. Istimewanya lagi adalah saya melakukannya dengan menggunakan sepatu hak tinggi," tambahnya. 

Film The Dark Knight Rises yang telah menerima rating PG-13 dari MPAA (Motion Picture Association of America) ini nantinya juga akan dibintangi oleh Marion Cotillard, Gary Oldman, Michael Caine, dan Morgan Freeman. Rencananya, film yang merupakan trilogi terakhir Batman versi Christopher Nolan itu akan rilis di bioskop Amerika Serikat pada tanggal 20 Juli 2012.













0 komentar:

Posting Komentar

 
Copyright © Movie's "ON"