Seakan tidak mau kalah dengan berkumpulnya para karakter superhero lewat film The Avengers, beberapa musisi papan atas dunia ternyata juga ikutan bergabung demi menghiasi soundtrack proyek layar lebar garapan sutradara Joss Whedon yang bertajuk Avengers Assemble.
Grup band Soundgarden terpilih sebagai salah satu musisi yang ikut terlibat dalam soundtrack The Avengers lewat single yang berjudul 'Live to Rise'. Lagu tersebut diketahui menjadi karya pertama Soundgarden setelah vakum selama kurang lebih 15 tahun dari industri musik.
Soundgarden yang dipunggawai oleh Chris Cornell (vokal), Kim Thayil (gitar), Matt Cameron (drum), dan Ben Shepherd (bass) ini menganggap, tawaran untuk mengisi soundtrack film The Avengers menjadi momentum yang tepat sebelum merilis album baru pada musim gugur nanti.
"Kami sedang berusaha sangat keras untuk membuat album baru yang rencananya akan kami rilis pada musim gugur nanti. Setelah kami mendapat tawaran untuk mengisi soundtrack dari film Marvel, The Avengers. Kita merasa ini semacam momentum yang tepat buat kita," pungkas Chris Cornell yang dikutip dari digitalspy.
Selain Soundgarden, album Avengers Assemble yang rencananya siap dirilis pada tanggal 1 Mei 2012 ini, nantinya juga akan diisi oleh beberapa single milik grup band Evanescence, PapaRoach, Rise Againts, Kasabian, dan Bush.
Film The Avengers yang dibintangi oleh Chris Hemsworth (Thor), Robert Downey Jr (Tony Stark/Iron Man), Chris Evans (Steve Rogers/Captain America), Samuel L. Jackson (Nick Furry), dan Mark Ruffalo (Bruce Banner/The Hulk) ini dijadwalkan akan mulai tayang dibioskop Amerika Serikat pada tanggal 4 Mei 2012.
Berikut adalah deretan musisi pengisi album Avengers Assemble:
1. 'Live to Rise' - Soundgarden
2. 'I'm Alive' - Shinedown
3. 'Dirt and Roses' - Rise Against
4. 'Even If I Could' - Papa Roach
5. 'Unbroken' - Black Veil Brides
6. 'Breath' - Scott Weiland
7. 'Comeback' - Redlight King
8. 'Into the Blue' - Bush
9. 'A New Way to Bleed (Photek Remix)' - Evanescence
10. 'Count Me Out' - PUSHERJONES
11. 'Shoot to Thrill' - Theory of a Deadman
12. 'Wherever I Go' - Buckcherry
13. 'From Out of Nowhere' - Five Finger Death Punch
14. 'Shake the Ground' - Cherri Bomb
15. 'Pistols At Dawn' - Kasabian
0 komentar:
Posting Komentar